Kampung Youtuber Bondowoso, Para Pemudanya Tajir 23/10/2021 Foto/iNewsTV/Riski Amirul Ahmad MEDIAKAMU.com - Desa Tapen di Kecamatan Tapen, Bondowoso Jawa Timur mendadak terkenal lewat media sosial. Penyebabnya banyak pemuda yang berhasil menjadi Youtuber. Di mana konten kreator yang mereka hasilkan laku dan menjadi viral. Para pemuda di desa ini hampir sebagian besar menjadi Konten Kreator yang menghasilkan materi hingga ratusan juta Rupiah dari hasil adsense Youtube. Para pemuda berhasil memiliki mobil dan motor keluaran terbaru bahkan membeli rumah dan melunasi hutang-hutang. Adalah Imam Januar (34), warga Dusun Posong, Desa dan Kecamatan Tapen. Lelaki yang dulunya bekerja sebagai karyawan toko pakaian di kota Bondowoso ini, kini berpenghasilan sekitar 250 juta/ bulan. Imam mengaku sempat jadi sasaran fitnah tetangga karena yang dulunya tergolong berekonomi pas-pasan mendadak bisa merenovasi rumah dan membeli kendaraan mengaku sama sekali tak pernah menyangka, belajar autodidaknya mengenai YouTube akan membuahkan hasil seperti saat ini. Ia pun bisa membantu pemuda mempelajari konten kreator menjadi YouTuber. Jika biasanya setamat SLTA para pemuda banyak mengadu nasib ke kota besar, kini mereka lebih berdaya dengan lebih banyak tinggal di rumahnya. Mengelola kanal YouTube. Dusun Posong, Desa/Kecamatan Tapen kini bisa dibilang ‘Kampung YouTuber’. Sebab, saat ini puluhan paramuda kampung itu jadi YouTuber. “YouTube ini memang cukup fenomenal. Jika dikelola dengan baik, menghasilkan rupiah. Tapi kalau salah pengelolaannya, dapat berdampak hukum, kendati juga menghasilkan uang. Jadi, terpulang ke kitanya juga. Mau memilih yang mana,” pungkas Imam Januar. Share Tweet Share