Resmi, Bambang Susantono Dilantik Jadi Kepala Otorita IKN Nusantara 10/03/2022 Foto : Youtube/Sekretariat Presiden MEDIAKAMU.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah melantik Bambang Susantono menjadi Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara di Istana Negara, Jakarta, Kamis (10/3) sore ini. Selain Bambang, Presiden juga melantik Wakil Kepala Otorita IKN yakni Dhony Rahajoe. Pelantikan Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN ini berdasarkan Keputusan Presiden No 9 M/Tahun 2022 tentang Pengangkatan Kepala dan Wakil Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara. Foto : twitter/@setkabgoid “Kepada yang bersangkutan diberikan hak keuangan administrasi dan fasilitas lain sesuai peraturan perundang-undangan,” kata Deputi Bidang Administrasi Aparatur Kemensetneg Nanik Purwanti membacakan Keputusan Presiden. Acara kemudian dilanjutkan dengan pengambilan sumpah jabatan Kepala dan Wakil Kepala Ibu Kota Nusantara oleh Presiden Jokowi. Pelantikan digelar dengan protokol kesehatan yang ketat dan diakhiri dengan mengumandangkan lagu Indonesia Raya serta pemberian ucapan selamat oleh Presiden Jokowi dan Wakil Presiden Ma’ruf Amin. Bambang mengatakan perlu sekitar 20 tahun untuk bisa membangun kota dengan baik, kalau waktu tersebut cukup untuk membangun kota yang memang memiliki roh atau soul of the city. “Untuk membangun kota dengan baik tentu memerlukan waktu 15-20 tahun biasanya sehingga kota itu benar-benar mempunyai roh atau soul of the city,” kata Bambang di Istana Negara. Bambang menuturkan, membangun kota itu bukan hanya sekedar membangun secara fisik, akan tetapi juga bagaimana membangun interaksi sosial masyarakatnya, bagaimana membangun kerekatan sosial. Selain itu, pembangunan kota juga harus sesuai dengan tujuan di mana bisa menjadi daerah yang layak huni dan humanis. Mengenai IKN Nusantara sendiri, Bambang beserta Wakil Kepala Otorita, Dhony Raharjo diberikan amanah untuk membangunnya menjadi kota yang inklusif. Di mana ibu kota anyar nantinya bisa menjadi wilayah yang cerdas, berkelanjutan dan hijau. “Jadi, kata-kata ini semua terangkum dalam kesatuan di mana kota tersebut dibangun untuk semua kalangan, a city for all, istilahnya karena itu sifatnya inklusif,” tuturnya. Sebelum memulai kerjanya, Bambang meminta dukungan dari seluruh pihak maupun masyarakat luas supaya upaya pembangunan IKN Nusantara bisa dilakukan sesuai dengan harapannya. “Karena kota ini adalah kota yang merefleksikan kenusantaraan, kekitaan semua tentu dengan kearifan lokal yang sangat tinggi sesuai lokasi yang berada di Kaltim,” jelasnya. “Untuk itu kami mohon dukungan semua lapisan masyarakat untuk sama-sama kita membangun kota Nusantara sehingga menjadi kota yang inklusif hijau cerdas dan berkelanjutan.” Sumber : suara.com Share Tweet Share