Drawing Playoff Piala Dunia Zona Eropa: Pertemukan Italia dan Portugal Sport 27/11/2021 Drawing atau undian babak playoff Piala Dunia 2022 zona Eropa telah selesai dilakukan di Zurich, Swiss, pada Jumat, 26 November 2021 malam waktu Indonesia. Terdapat 12 negara yang akan berjuang di babak playoff untuk memperebutkan tiga tiket sisa dari zona Eropa ke putaran final Piala Dunia 2022 di Qatar. Hasil drawing tersebut menunjukkan adanya peluang timnas Portugal dan timnas Italia akan bertemu dalam babak playoff zona Eropa tersebut karena berada dalam satu jalur yang sama, yaitu jalur C. Pertemuan Portugal dan Italia akan terwujud jika masing-masing timnas memenangkan pertandingan semi final. Pada semi final playoff Kualifikasi Piala Dunia Italia bertemu dengan Makedonia Utara dan Portugal bertemu dengan Turki. Jika masing-masing memenangkan pertandingan tersebut, Italia dan Portugal akan saling memperebutkan satu tiket putaran final Piala Dunia 2022 di Qatar di jalur C. Pelatih timnas Italia Roberto Mancini langsung menanggapi hasil drawing babak playoff Piala Dunia 2022 zona Eropa ini. “Ini sangat sulit bagi kami. Makedonia Utara adalah tim yang
Timnas Italia Terlempar ke Playoff, Italia Jumpa Siapa Lagi? Sport 16/11/2021 KEJUTAN terjadi di laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa dini hari tadi, Selasa (16/11/2021). Di mana Tim Nasional (Timnas) Italia dipastikan gagal lolos langsung ke Piala Dunia 2022 lantaran hanya bisa meraih hasil imbang kontra Irlandia Utara. Kegagalan Italia merebut tiket emas ke Piala Dunia tahun depan dari Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa tersebut pun membuat banyak fans mereka kini ketakutan. Pasalnya fans Timnas Italia khawatir kegagalan Gli Azzurri pada Piala Dunia 2018 terulang kembali, di mana mereka tak bisa mencapai putaran final karena tumbang di babak playoff. Laga melawan Irlandia digelar di Windsor Park pada Selasa (16/11/2021) dini hari WIB dan berlangsung dengan sengit. Italia sudah berupaya keras mencetak gol, tapi cuma mampu mengakhiri pertandingan dengan skor imbang