Bambang Susantono Dan Dhony Rahajoe Resmi Menjabat Ketua dan Wakil Otorita IKN 11/03/2022 foto : Youtube Sekretariat Presiden MEDIAKAMU.com - Presiden Joko Widodo resmi melantik Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe sebagai Ketua dan Wakil Kepala Otorita IKN Nusantara. Pelantikan dilakukan dengan hadirin terbatas di Istana Negara, Jakarta, Kamis (10/3). Keduanya dilantik berdasarkan Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 9M tahun 2022 tentang pengangkatan Kepala dan Wakil Kepala Otorita Ibukota Nusantara. Kepada keduanya diberikan hak keuangan administrasi dan fasilitas lain sesuai peraturan perundang-undangan. Keputusan Presiden tersebut mulai berlaku pada tanggal 9 maret 2022 Bambang dan Dhony akan memimpin proses pembangunan IKN Nusantara. Mereka juga akan memimpin persiapan pemindahan ibu kota negara dari DKI Jakarta ke Kalimantan Timur. Bambang adalah pakar di bidang pembangunan infrastruktur, tata kota, dan transportasi. Dia pernah menjabat Wakil Menteri Perhubungan pada era Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. Sementara itu, Dhony berkecimpung di dunia properti. Ia menjabat Managing Director of President Office of Sinar Mas Land. Share Tweet Share