You are here
Beranda > Media Umum > Singkawang Kota Paling Toleran di Indonesia Versi Setara Institusi

Singkawang Kota Paling Toleran di Indonesia Versi Setara Institusi


MEDIAKAMU.com -

Lembaga Setara Institusi menobatkan Kota Singkawang di Kalimantan Barat sebagai kota paling toleran di Indonesia. Penilaian ini dilakukan SETARA menggunakan indeks keberagaman sepanjang tahun 2021.

foto : IG@festivalcapgomehsingkawang

“Kami mengukur kota dengan empat variable dan delapan Indikator. Kami input dan skoring dengan pembobotan dan sebagainya. Kami juga melakukan self-assesment. Kami tanyakan quesioner ke masyarakat tentang kinerja kota mereka,” kata Direktur Eksekutif Setara Institute, Ismail Hasani di Menteng, Jakarta Pusat, Rabu, 30 Maret 2022.

Singkawang mendapat skor 6,483 dan disusul oleh Kota Manado dengan 6,400. Kedua kota ini masing-masing naik satu peringkat dibanding tahun sebelumnya.

Sedangkan, posisi ketiga diduduki Salatiga dengan jumlah skor 6,367 yang artinya mengalami kemerosotan dua peringkat dari tahun 2020, Kupang (6,337), Tomohon (6,133), Magelang (6,02), Ambon (5,9), Bekasi (5,83), Surakarta (5,783), dan Kediri (5,733).

Berdasarkan penilaian Setara Institute, salah satu alasan Kota Singkawang berhasil menjadi kota paling toleran dengan skor IKT senilai 6,483 adalah karena adanya terobosan kebijakan Peraturan Wali Kota Singkawang Nomor 129 Tahun 2021 tentang Penyelenggaraan Toleransi Masyarakat.

Peraturan Wali Kota itu yang menjadi pedoman bagi daerah tersebut dalam mengawasi, mencegah, dan menindak setiap tindakan intoleransi yang dapat mengganggu ketentraman serta ketertiban umum warga setempat.