You are here
Beranda > Media Umum > Datangi Pasar Cicaheum, Jokowi Bagikan Bansos ke Warga dan Pedagang

Datangi Pasar Cicaheum, Jokowi Bagikan Bansos ke Warga dan Pedagang


Foto : ANTARA

MEDIAKAMU.com -

Presiden Joko Widodo menyambangi pasar Cicaheum di Kota Bandung, Minggu (28/8). Kedatangannya untuk memberikan bantuan sosial kepada pedagang pasar dam warga yang tinggal di sekitar pasar.

Tiba sekitar pukul 09.00 WIB. Jokowi langsung disambut antusias masyarakat yang sudah menunggu sejak pagi. Jokowi kemudian bertegur sapa dengan masyarakat yang sudah menantinya.

Dalam kesempatan itu, Jokowi nampak membagikan paket sembako kepada masyarakat yang berada di lokasi.

Foto : ayobandung.com

Selain sembako, Jokowi membagikan uang tunai senilai Rp1.200.000 yang khusus diberikan kepada pedagang untuk bantuan modal usaha.

Presiden Jokowi pun sempat berdialog dengan para penerima program PKH. Ia mengingatkan bahwa bantuan yang diberikan agar digunakan untuk modal usaha.

Ida (36) mengaku sangat berterima kasih atas bantuan yang diberikan oleh Jokowi.

“Terima kasih, Pak Jokowi, semoga berkah dan sehat selalu,” ujarnya.

Setelah membagikan sembako, Presiden Jokowi lantas berkeliling di Pasar Cicaheum untuk menyapa pedagang yang berjualan di lokasi. Usai mendatangi para warga, Presiden Jokowi memberikan keterangan kepada media.

“Bantuan sembako kepada penerima manfaat PKH dan juga memberikan tambahan modal usaha, tambahan modal kerja kepada pedagang di pasar,” ujar Presiden Jokowi.

Setelah menghadiri acara di Pasar Cicaheum, Presiden Jokowi melanjutkan kegiatan ke acara Musyawarah Rakyat (Musra) di Sport Jabar, Arcamanik.

Sumber : Dikutip berbagai sumber