Resmi! Durasi Video Instagram Stories Kini Sampai 60 Detik 26/09/2022 Foto : Unsplash MEDIAKAMU.com - Instagram mengonfirmasi mereka telah merilis secara luas kemampuan mengunggah Stories dengan waktu yang lebih lama, yaitu 60 detik. Dengan pembaruan ini, pengguna Instagram bisa mengunggah sebuah konten Stories berdurasi 60 detik tanpa harus dipecah ke dalam beberapa bagian. “Kami selalu mencari cara untuk meningkatkan pengalaman Stories,” kata juru bicara Meta kepada Tech Crunch. Seperti diungkapkan juru bicara Meta tersebut, penambahan durasi ini mungkin bukanlah sesuatu yang mengejutkan. Namun, ini merupakan sebuah peningkatan signifikan bagi pengalaman pengguna Instagram. Sebab bukan hanya para pengguna yang suka mengunggah video melalui fitur Stories yang akan terbantu, tapi juga para pengguna yang sebatas menonton video Stories pengguna lain. Mereka kini tak perlu laku banyak menekan (klik) untuk melewati sebuah video berdurasi panjang (yang sudah dibagi menjadi 15 detik) yang sebenarnya tak ingin mereka lihat. Selain itu, dengan durasi hingga 60 detik, membuat Stories juga menjadi pilihan yang menarik buat pengguna yang selama ini kerap mengunggah video 60 detiknya di fitur Reels. Buat Instagram sendiri, apa yang dilakukan saat ini sekaligus menunjukan komitmen mereka untuk semakin fokus pada konten video (dibanding foto). Seperti yang diungkapkan pemimpin mereka, Adam Mosseri akhir tahun lalu. Bahkan Adam Mosseri mengisyaratkan kalau Instagram akan mengkonsolidasikan semua produk videonya di Reels dan terus mengembangkan konten video pendek. Sumber : Dikutip berbagai sumber Share Post Share